Wajib Dikunjungi! 5 Destinasi Pantai Pulau Jawa yang Mirip Bali

Berbicara soal pantai pasti semua orang akan memikirkan pesona indah dari pantai di pulau Dewata Bali. Tetapi sekarang ini banyak pantai pulau Jawa yang mirip seperti di Bali lho? Jadi buat Anda yang di Jawa tidak perlu jauh-jauh ke Bali untuk berlibur ke pantai. Penasaran? yuk simak 5 destinasi pantai dengan pesona keindahannya berikut ini.

1.   Pantai Balekambang

Siapa yang tak mengenal Pantai Balekambang yang berada di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang ini. Pantai Balekambang ini akan mengingatkan Anda akan suasana di Tanah Lot Bali karena memiliki batu karang besar dengan pure di atasnya.

foto by @nadiaoktafiana_

Selain itu, posisi batu karangnya ini di dekat pantai, Jadi Anda bisa berfoto diatas Jembatan dan bagaikan liburan ke Bali. Tetapi Anda hanya bisa menyebrang ke karang dan berfoto jika air laut sedang surut saja bukan saat air laut sedang pasang.

2.   Pantai Menganti

Pantai pulau Jawa dengan nuansa Bali yang selanjutnya ada di Desa KarangDuwur, Kecamatan Ayah, Kebumen, Jawa Tengah. Pantai Menganti ini menyajikan pemandangan perbukitan kapus yang indah bagaikan di Uluwatu, Bali.

Pantai Menganti ini memiliki pasir putih dengan air laut yang jernih serta ombak yang cocok digunakan untuk berselancar. Nah, jika ingin menikmati pemandangan pantai secara keseluruhan, Anda bisa naik ke atas bukin hijau yang membuat semakin betah berlama-lama menikmati pemandangannya.

3.   Pantai Kedung Tumpang

Jika Anda ingin berkunjung ke Angel Billabong di Bali tetapi terasa jauh, maka Anda bisa mencoba mengunjungi Pantai Kedung Tumpang ini. Lokasinya berada di pucanglaban, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

Hal menarik dari Pantai Kedung Tumpang ini adalah batu karang yang membentuk cerukan. Nah, cerukan ini akan terisi air laut  dan akan menyerupai kolam alami bertingkat yang sangat indah.

4.   Pantai Pasir Putih

Pantai Pasir Putih yang berlokasi di Pananjung, Pangandaran, kabupaten Ciamis ini akan mengingatkan Anda pada Pantai Nusa Lembongan di Bali. Pantai ini memiliki pasir putih yang bersih tanpa ada sampah.

Selain itu, pemandangan bawah laut yang indah mewajibkan Anda melakukan snorkeling di pantai ini. Anda juga bisa menikmati keindahan sunset sambil menyantap aneka kuliner serta mengetahui nama makanan khas Jakarta.

5.   Pantai Ngobaran

Bali terkenal akan pura yang berada sekitar pantai di Bali, nah pemandangan ini juga bisa Anda temukan di Jogja. Terdapat Pantai Ngobaran yang memiliki pura di dekatnya dan pemandangan alamnya tak kalah indah dengan pantai-pantai di Bali.

foto by oktaria

Selain menikmati pemandangannya, Anda juga bisa berfoto di dekat pura tersebut secara gratis. Lokasi pantai ini berada di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Gunungkidul, Yogyakarta.

Bagaimana menurut Anda apakah 5 destinasi pantai pulau Jawa di atas mirip dengan pesona pantai di Bali? Nah, buat Anda yang belum punya waktu dan dana ke Bali, bisa banget untuk mengunjungi salah satu pantai di atas ya. Semoga informasi di atas bermanfaat dan memberikan Anda gambaran destinasi wisata pantai yang recommended untuk dikunjungi.

Posting Komentar

0 Komentar